Langsung ke konten utama

Unggulan

Izin

Izinkan aku, sekali lagi memeluk waktu dan menaruh sedih sepiku bersamamu. Izinkan bagiku, 'tuk mengulang perjalanan dan mengerti makna dibalik senyummu. Barangkali di ujung perjalanan, kita bertemu lagi: izinkan kupenuhi janjiku, untuk hidup bersamamu selalu. -Sumbawa Besar, 21 Januari 2025 

Rintik Pilu

apa yang kau mengerti soal hujan, sayang?

sedap aroma tanah,

pun tak pernah kau cium.

hanya riuh gemercik air;

yang menggangu telingamu.


matamu berbinar melihat teja

di balik senyuman mentari kala senja

tapi,

apa yang kau mengerti soal teja, sayang?


bahkan teja tak sempat pamit;

kepada mentari,

yang 'kan berpulang ke balik bukit.


surya pulang ke surga;

katanya mati di balik teja,

sudah lelah memberi cahaya,

kelam bersinar ditemani candra.


riuh gemercik air di malam kelam,

wangi semerbak di tanah yang basah

barangkali dalam ilusi kau tak menduga.

tapi siapa bisa duga?

Postingan Populer